Jumat, 16 April 2010

RapidShare Digugat Bintang Porno

RapidShare Digugat Bintang Porno


RapidShare Digugat Bintang Porno

Posted: 15 Apr 2010 11:09 PM PDT

VIVAnews - Bintang porno papan atas Vicky Vette telah mengajukan gugatan terhadap RapidShare A.G. Pasalnya, perusahaan tersebut telah berulang kali meng-upload konten-konten milik Vicky Vette dan menyediakannya secara gratis pada pengguna internet.

Vette menyebutkan bahwa ia merupakan bintang porno papan atas pertama yang mengajukan gugatan hukum terhadap RapidShare. Adapun gugatan sendiri diajukan di pengadilan Los Angeles County.

"Gugatan khususnya seputar hak publikasi milik Vette," kata Michale Kernan, pengacara Vicky Vette, seperti VIVAnews kutip dari Xbiz, 16 April 2010. "Di bawah undang-undang di California, setiap aktor memiliki hak untuk melindungi nama dan propertinya," ucapnya.

RapidShare, kata Kernan, telah secara ilegal menggunakan konten-konten milik Vette dan menjual keanggotaan pada pengguna situs mereka.

"RapidShare berusaha menyamakan diri mereka seperti Google, padahal mereka lebih seperti Napster dan mendapatkan keuntungan dengan manjual konten bajakan," kata Kernan. "Mereka menyediakan fasilitas download material yang dilindungi hak cipta," ucap Kernan.

Kernan menyebutkan, industri film dewasa telah secara keras mengajukan protes atas situs-situs torrent dan file sharing seperti RapidShare dengan tuduhan merusak bisnis mereka. Sayangnya, tidak pernah ada yang mengambil langkah untuk berupaya menghentikan hal itu.

"Daripada mengeluh berkepanjangan, saya berusaha melakukan tindakan dengan menyewa pengacara untuk menuntut mereka," kata Vette. "Saya memiliki banyak konten eksklusif yang populer seperti serial 'Lavatory Occupied' yang sering tersedia di RapidShare untuk di-download tanpa seizin saya," ucapnya.

Vette menyebutkan, ia memutuskan untuk melakukan gugatan setelah berkali-kali mengirimkan surat protes akan tetapi tidak ditindaklanjuti oleh RapidShare.

"RapidShare berjanji mereka akan melakukan filter terhadap konten mereka, tetapi tetap saja saya selalu menemukan konten saya terus menerus di server mereka dan dapat diambil secara gratis oleh siapapun di dunia," kata Vette. "Menurut saya, tindakan itu adalah disengaja, atau mereka tidak peduli. Tampaknya mereka merasa bahwa mereka bisa kebal hukum," ucap Vette.

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.



image

Bloom, Pembangkit Listrik Ramah Lingkungan

Posted: 15 Apr 2010 10:02 PM PDT

VIVAnews - Google, eBay, FedEx, Walmart and Coca-Cola merupakan contoh perusahaan yang telah menggunakan pembangkit energi yang pengembangannya merupakan teknologi yang tadinya akan digunakan untuk program ruang angkasa ke planet Mars.

Bloom Energy, perusahaan teknologi asal Silicon Valley, telah membuat teknologi yang mampu mengonversi udara dan bahan bakar menjadi listrik melalui proses kimia yang ramah lingkungan.

Bahan bakar seperti biogas dan bahan bakar alami lainnya dihantarkan melalui anoda, sementara udara dihantarkan lewat katoda. Di antara anoda dan katoda terdapat elektrolit. Ion oksigen kemudian bereaksi dengan bahan bakar untuk memproduksi listrik.

"Selama bertahun tahun, kita mendengar janji-janji bahwa akan ada solusi energi yang baru, terjangkau, dan bersih," kata John Doerr, salah satu direksi Bloom Energy, seperti VIVAnews kutip dari Irishtimes, 16 April 2010. "Kini Bloom telah menghadirkan teknologi tersebut," ucapnya.

Bloom Energy dikembangkan oleh Dr K.R Sridhar, seorang professor di bidang aeronautical and mechanical engineering, mantan penasihat NASA. Saat terlibat dalam proyek ke Mars, ia menyadari bahwa teknologi yang sedang mereka kerjakan (menggunakan kombinasi energi surya dan air untuk menyediakan udara dan bahan bakar untuk pergi ke Mars) bisa diterapkan di bumi.

Diproduksi menggunakan material terjangkau (komponen utama pembangkit listrik tersebut adalah ribuan keramik padat yang terbuat dari bubuk serupa pasir), setiap server yang berukuran satu ruang parkir mobil mampu menyediakan daya sebesar 100kw.

Perangkat ini sangat efisien dan mudah diinstalasikan serta dirawat. Selain itu, pembangkit ini juga mampu menyediakan daya secara konstan, tidak seperti pembangkit listrik tenaga angin atau tenaga surya yang tidak selalu ada.

Dibandingkan dengan sumber energi konvensional berbasis fosil, energi ini mampu mereduksi emisi CO2 dari konsumsi daya antara 40 sampai 100 persen. Bloom Energy mengklaim bahkan teknologi mereka 67 persen lebih ramah lingkungan dibanding sumber daya berbasis batu bara.

Setiap unit berkapasitas 100kw disebutkan dapat memasok energi untuk 100 rumah atau kantor berukuran 9100 meter persegi. Semakin besar perusahaan, unit pembangkit listrik bisa ditambahkan. Caranya cukup dengan menambahkan unit baru dan menghubungkan tiap-tiap pembangkit listrik tersebut.

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.



image

ODP Kaskus di BlackBerry Diunduh 30 Ribu Kali

Posted: 15 Apr 2010 08:56 PM PDT

VIVAnews - Pada November 2009 silam, Kaskus, forum diskusi online terbesar di Indonesia, memperkenalkan On Device Portal (ODP) Kaskus bagi pengguna BlackBerry. Sejak itu, Kaskus melaporkan aplikasi tersebut telah diunduh sebanyak 30.000 kali.

On Device Portal (ODP) Kaskus, yang merpakan generasi kedua dari WAP Kaskus, adalah aplikasi portal yang dirancang khusus untuk mengakses Kaskus dari sistem operasi tertentu, tidak hanya sekadar launcher atau aplikasi shortcut.

Sampai saat ini, Kaskus baru menyediakan ODP untuk dua sistem operasi, yakni OS BlackBerry untuk perangkat BlackBerry, dan untuk seluruh ponsel yang berbasis OS Symbian.

Dibandingkan OS BlackBerry, Chief Technology Officer Kaskus, Andrew Darwis mengatakan, animo terhadap ODP Kaskus untuk OS Symbian jauh lebih besar.

"Saya kira karena basis penggunanya juga jauh lebih besar dibandingkan pengguna BlackBerry. Mungkin kalau pengguna BlackBerry hanya sebatas segmen menengah ke atas (A-B), sementara pengguna ponsel berbasis OS Symbian segmennya mulai dari atas sampai bawah (A-C)," jelasnya.

Hal itu ditandai dengan catatan unduh yang dilaporkan Kaskus, di mana ODP Kaskus untuk OS Symbian langsung terunduh 5.000 kali dalam sehari saja, dibandingkan untuk OS BlackBerry 30.000 kali dalam waktu lima bulan, sejak November 2009.

"Akhir bulan ini, ODP Kaskus juga akan tersedia untuk iPhone akan dirilis," kata Andrew, ketika diwawancarai VIVAnews di Jakarta, kemarin, Kamis 15 April 2010.

Namun, administrator forum diskusi Kaskus ini mengakui, kedua ODP yang dirilisnya masih di tahap pengembangan. "Masih banyak kekurangan itu pasti. Tapi, kami terus membenahinya. Belakangan mitra pengembang ODP kami, Better-B, juga sedang sibuk. Akibatnya, banyak project yang tertunda. Masih perlu penyesuaian," ungkapnya.

Nantinya, ketika ODP Kaskus telah tersedia untuk tiga OS besar, termasuk Symbian, BlackBerry, dan iPhone, Andrew berencana untuk lebih gencar melakukan promosi. "Ketika semuanya sudah go live, baru kita promosi sambil kita kembangkan fitur-fiturnya," ucap Andrew.

Bagi Anda yang menggunakan BlackBerry, Anda bisa mengunduh ODP Kaskus melalui link blackberry.kaskus.us. Sedangkan, bagi para pengguna ponsel berbasis OS Symbian, Anda bisa mengunduhnya melalui link odp.kaskus.us.

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.



image

Q1 2010, AMD Raih Profit US$ 257 Juta

Posted: 15 Apr 2010 07:29 PM PDT

VIVAnews - Dari laporan keuangan terbarunya, tampak AMD tidak mau kalah dengan pencapaian Intel yang memecahkan rekor pendapatan di kuartal pertama sepanjang sejarah mereka.

Dilaporkan, AMD juga meraih rekor pendapatan sebesar 1,57 miliar dolar AS untuk kuartal pertama 2010. Dari angka tersebut, pendapatan bersihnya mencapai 257 juta dolar AS.

Dibandingkan dengan kuartal pertama 2009, dari pendapatan total sebesar 1,18 miliar dolar AS, AMD malah mengalami kerugian sebesar 416 juta dolar AS.

Produsen chip mikroprosesor terbesar kedua di dunia tersebut terus mengalami kerugian sampai kuartal keempat tahun saat akhirnya pengadilan memerintahkan Intel membayar sebesar 1,27 miliar dolar AS akibat pelanggaran lisensi dan praktek bisnis.

Laporan keuangan Q1 2010 ini juga menjadi laporan keuangan pertama di mana AMD sudah tidak lagi menyertakan kinerja GlobalFoundries, bekas divisi manufakturnya yang sudah menjadi perusahaan mandiri.

Bisnis prosesor dan grafis AMD sendiri meraih peningkatan pendapatan dibanding Q1 2009. Peningkatan sebesar 23 persen di unit Computing Solutions dan 88 persen di unit Graphics berhasil diraih AMD. Meski demikian, pendapatan tersebut menurun sebesar 5 dan 3 persen dibanding Q4 2009 karena penurunan jumlah penjualan unit produk.

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.



image

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

STOP DREAMING START ACTION