Windows 8 Segera Gantikan Windows 7 |
- Windows 8 Segera Gantikan Windows 7
- Peringati Sumpah Pemuda di Dunia Maya  
- Asus Hadirkan Dua Smartphone Android
- Sumpah Pemuda Dunia Maya
Windows 8 Segera Gantikan Windows 7 Posted: 27 Oct 2010 10:41 PM PDT VIVAnews - Dalam sebuah posting blog di website Belanda, Microsoft mengatakan Windows versi berikutnya, yakni Windows 8, tengah dikembangkan. Dikatakannya, Windows 8 tidak akan diluncurkan hingga dua tahun ke depan. Kabar itu muncul di sela posting blog yang sedang memperingati satu tahun Windows 7. Dalam halaman Web yang sama, dituliskan pula bahwa Windows 8 akan termasuk Windows App Store, serupa dengan yang diperkenalkan Apple untuk Mac minggu lalu. Selain itu, login ke dalam Windows tak lagi dengan fingerprint atau mengetik password, tetapi pada pengenalan wajah (face recognition). Selain itu, Microsoft menjanjikan boot-up yang jauh lebih cepat dari Windows 7. Desas desus yang beredar, termasuk pada slide deck yang terpampang di halaman Websiter tersebut, Windows 8 akan diluncurkan Microsoft di awal tahun 2011. Pasalnya, perusahaan yang dikendarai Steve Ballmer itu enggan disaingi Apple yang baru saja memperkenalkan Mac OX X Lion. Nampaknya Microsoft ingin mempertahankan suasana yang kompetitif. Namun, mendengar kabar Windows 8 baru akan keluar sekitar dua tahun lagi bukan sesuatu yang baru. Sebelumnya, perusahaan yang berkantor di Seattle itu pernah menghabiskan waktu lebih lama dan tertinggal jauh dari Apple saat mengembangkan Windows 7. Ya, Windows 7 dirilis pada bulan Oktober setahun lalu, sekitar dua tahun setengah setelah Windows Vista. Sementara gap antara Windows Vista dan Windows XP lebih jauh lagi, sekitar lima tahun. This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php |
Peringati Sumpah Pemuda di Dunia Maya   Posted: 27 Oct 2010 07:15 PM PDT TEMPO Interaktif, Jakarta - Indonesia Optimis kembali menggagas peringatan hari Sumpah Pemuda melalui dunia maya. Tak seperti peringatan hari Kemerdekaan pada 17 Agustus lalu yang dilaksanakan dengan upacara bendera, organisasi yang dipelopori sekelompok anak muda ini berusaha membangkitkan semangat optimisme generasi muda dan kelompok untuk menyuarakan persoalan yang terjadi di sekitarnya. Peringatan Sumpah Pemuda yang dinamai Kongres Digital 2010 ini berlangsung di website www.indonesiaoptimis.org, situs mikroblogging Twitter dengan timeline @id_optimis dan akun facebook Indonesia Optimis serta fanpage facebook: Id Optimis. Selain menyuarakan persoalan di sekitarnya, peserta Kongres Digital 2010 juga diajak mengemukakan solusi pribadi dan nyata serta dapat dilaksanakan, setidaknya bagi diri mereka sendiri. Nah, solusi pribadi inilah yang akan menjadi tantangan bagi peserta untuk melaksanakan sumpahnya. Bagi sepuluh peserta yang 'mengucapkan' sumpah yang nyata, sederhana dan dilaksanakan akan mendapatkan sebuah kaos bersablon sumpah mereka. Sejumlah peserta Kongres Digital sudah mulai mengobarkan semangat dan mengucapkan sumpah mereka. Salah satunya @liastefanie, "Bangkit dan bersatulah pemuda-pemudi Indonesia, lakukan sesuatu yang positif." Adapun @enzaulia bersumpah akan menjaga kebudayaan Indonesia agar tidak dimaling oleh negara tetangga. Indonesiaoptimis.org|Rini K This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Asus Hadirkan Dua Smartphone Android Posted: 27 Oct 2010 05:09 PM PDT VIVAnews - Garmin-Asus menghadirkan smartphone layar sentuh dengan platform Android di Indonesia. Teknologi navigasi yang digawangi oleh Garmin dijadikan fitur unggulan pada smartphone tersebut. Ada dua produk yang siap dipasarkan di tanah air yakni Garmin-Asus A10 dan A50. Keduanya menggunakan sistem operasi Android 2.1 (Eclair) dan dirancang bagi segmen profesional yang sering melakukan perjalanan dalam lingkungan perkotaan. "Kombinasi smartphone dan global positioning system (GPS) mendukung kebutuhan konsumen terutama untuk navigasi arah," kata Willy Halim, Country Manager Asus Indonesia, pada keterangannya, 28 Oktober 2010. "A10 dan A50 merupakan perangkat komunikasi yang menggabungkan fungsi telepon dan navigasi sehingga lebih praktis," ucapnya.
Willy menyebutkan, peta yang detil telah disertakan pada A10 dan A50. Dengan demikian pengguna tak perlu membeli atau menunggu untuk mengunduh peta dari server yang disediakan pihak ketiga, serta tidak akan kehilangan suara pemandu navigasi jika mereka di luar jangkauan ponsel. A10 dan A50 ini juga dilengkapi fungsi navigasi bagi pejalan kaki dan kompas elektronik untuk menunjukkan arah di dalam kota. Smartphone juga dilengkapi Google Maps dengan Street View, Junction View, car-mounting, dan merekam lokasi GPS terakhir saat ponsel dipindahkan. "Ini memudahkan pengguna mengingat lokasi parkir mereka," ucap Willy. A10 (berlayar 3,2 inci) dan A50 (berlayar 3,5 inci) dilengkapi dengan memori internal 4GB, RAM 512MB (256MB untuk A50), dan ROM 512MB (256MB untuk A50). Smartphone tersebut diperkuat prosesor Qualcomm 7227 600MHz, konektivitas HSDPA dan Wi-Fi. Untuk layanan internet mobile, Garmin Asus menggandeng Telkomsel. Pembeli A10 dan A50 mendapatkan kartu prabayar Simpati Freedom yang dilengkapi gratis akses data sampai dengan 1,2 Gb selama 6 bulan dengan syarat minimum isi ulang Rp 50.000 setiap bulannya. (umi) This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Posted: 27 Oct 2010 07:40 AM PDT JAKARTA, KOMPAS.COM- Banyak cara memaknai Sumpah Pemuda. Berprestasi di bidang yang digeluti saja sudah merupakan salah satu bentuk pemaknaan. Di saat sekarang ketika hampir kebanyakan anak muda Indonesia sudah sangat melek dunia maya, entah lewat perangkat komputer ataupun ponsel, memaknai hari bersejarah yang jatuh saban 28 Oktober itu bisa melalui internet. Karena itulah XL Axiata bakal menggelar ajang ekspresi tentang semangat dan pemahaman nilai Sumpah Pemuda a la dunia maya. Sebuah situs sengaja disiapkan untuk menampung ekspresi tersebut, bernama SoempahPemoeda.org. Selain dapat mengunjungi situs ini, Anda yang mengaku blogger atau penyuka aktivitas citizen journalism (yang biasa disebut netizen) mustinya tak akan menyiakan sarana ini. Atau boleh juga memanfaatkan mikro blog Twitter @indprestasi dengan hashtag #indprestasi atau #satunegri. Kanal lain dapat memarakkan via Facebook. "Melalui tiga media tersebut, kami mencoba mengajak seluruh masyarakat untuk turut aktif dalam mengenang Sumpah Pemuda," terang Febriati Nadira, Head of Corporate Communication XL Axiata. Pada Twitter, XL menggelar kuis trivia seputar fakta-fakta sejarah maupun informasi seputar momentum sejarah 82 tahun silam itu. Lewat Facebook, operator ini menjajal keinginan buat membangun semangat Sumpah Pemuda. "Kami juga mengajak blogger dan para aktivis gerakan sosial.Keterlibatan blogger dan netizen akan menyebarkan semangat Sumpah Pemuda dengan cepat ke pelosok. Blogger-blogger di daerah juga ikut serta di sini," lanjut Nadira. Tak cukup hanya mengadakan aktivitas di internet yang interaktif (2.0), XL pada 28 Oktober menghadirkan pula sejumlah tokoh. Untuk sejarah umpamanya akan hadir Anhar Gonggong, bidang sosiologi datang Imam K. Prasodjo yang kerap bersuara kritis itu, juga terlibat praktisi media sosial Iman Brotoseno. Tak lupa usahawan yang selama ini dikenal dengan dunia showbiz-nya, Adri Soebono. Empat pembicara ini tentu saja akan berdiskusi seru, mengingat banyak hal terabaikan dari semangat para pemuda era 1928 lalu di saat sekarang ini. Sembari acara diskui berjalan, Anda bisa berpartisipasi menuliskan catatan pendek di Soempahpemoeda.org dengan tema bagaimana memaknai Sumpah Pemuda di era saat ini. So, tentu saja catatan yang kritis sangat diharapkan. Ramaikan 28 Oktober dengan berbicara lewat dunia maya. XL sediakan salurannya. (ANDRA/FORSEL) This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
You are subscribed to email updates from Add Images to any RSS Feed To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
STOP DREAMING START ACTION