Rabu, 04 Mei 2011

Acer Iconia "Curi Start" dengan Honeycomb

Acer Iconia "Curi Start" dengan Honeycomb


Acer Iconia "Curi Start" dengan Honeycomb

Posted: 03 May 2011 10:07 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com - Produsen lain boleh mengklaim sebagai produsen tablet pertama dengan Android 3.0 atau Honeycomb. Tapi, soal ketersediaan di pasar, Acer mungkin bakal menjadi yang pertama masuk ke pasaran Indonesia. Acer Iconia A500 yang telah menggunakan platform terbaru buatan Google itu diluncurkan di Jakarta, Selasa (2/5/2011).

Hadir dalam peluncuran tersebut adalah Jason Lim (Presiden Direktur Acer Indonesia), Daniel Rustandi (Direktur Marketing Acer Indonesia), dan Husen Halim (Product Manager Marketing Division Acer Indonesia) yang memperkenalkannya kepada pers dan undangan di Ballroom Hotel Shangri-La. 

"Ada dua model, 16 GB dan 32 GB dijual mulai harga Rp 4 jutaan. sementara ini maish yang versi WiFi dulu," kata Husen Halim, Product Manager Marketing Division Acer Indonesia di sela-sela peluncuran Acer Iconia A500. Ia mengatakan, kepastian harga jualnya akan diumumkan saat Iconia Exhibition, 6-8 Mei di Senayan City Jakarta. Ia enggan mengungkap target penjualan, namun soal ketersediaan Acer menyatakan siap memenuhi berapa saja permintaan konsumen.

Acer Iconia A500 menggunakan prosesor NVidia Tegra Dual Core 1 GHz. Konkesinya dilengkapi port USB dan micro HDMI. Untuk mendukung kualitas suara, produk ini dilengkpai teknologi Dolby Mobile dan stereo speaker. Kameranya dua di depan dan belakang yang dapat digunakan untuk melakukan video call dan merekam video dengan kualitas HD 720p. Acer telah melengkapinya dengan folder yang memudahkan pengguna mengatur aplikasi dan game HD Need for Speed, Hero of Sparta, dan Let's Golf. Selain itu, ada Social Jogger yang dikembangkan khusus oleh Acer untuk memudahkan pengaturan Twitter dan Facebook.

Spesifikasi Acer Iconia A500:

- Sistem operasi Android 3.0 (Honeycomb) - Prosesor NVIDIA Tegra 2 1GHz dual-core - Memori 1GB RAM - Layar 10.1 inch LCD Capacitive Touchscreen beresolusi 1280×800 pixel - Kamera 5MP di belakang dan 2MP di depan - Media penyimpan 16GB dengan port microSD yang mendukung 64GB - Kartu grafis NVIDIA GeForce - Konektivitas Wi-Fi, USB, Micro HDMI - Ukuran 0,5 x 10,2 x 7 inci - Berat 1,7 pound (sekitar 0,9 kg).

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: If At First You Don't Succeed - Four Decades Of US-UK Attempts To Topple Gadafi.



image

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Awas! Jebakan Video Osama Marak di Facebook

Posted: 03 May 2011 11:01 PM PDT

INILAH.COM, Jakarta – Terdapat laporan menyebutkan, beredar link video yang diklaim menampilkan kematian Osama bin Laden di Facebook. Waspadalah, link ini merupakan jebakan.

Jika pengguna mengklik link ini, maka pengguna akan dibawa ke sebuah laman Facebook. Di laman itu, pengguna akan diminta mengklik 'like' dan 'share'pada link video yang disebut-sebut berisi video kematian Osama sekaligus untuk berbagi dengan semua teman.

Setelah mengklik, alih-alin mendapat video yang dijanjikan, pengguna malah diwajibkan mengikuti serangkaian survei untuk akses ke langkah berikutnya. Terungkap, pengguna dimanfaatkan penjahat guna menyebar link itu ke seluruh kontak Facebook.

Firma keamanan Sophos melaporkan modus ini. Sophos menyebutkan, penjahat akan mendapat uang tiap kali pengguna selesai melakukan survei. Hal inilah yang melatari penjahat memanfaatkan pengguna yang menjadi korban untuk menyebarkan link video itu ke kontak-kontak yang ada di Facebook.

"Pengguna komputer harus mewaspadai bentuk kejahatan terkait pemberitaan Osama Bin Laden. Tak hanya Facebook, media internet lainnya juga berisiko," ujar Sophos.

Sophosmenegaskan, pemberitaan yang sedang panas seperti tewasnya Osama bin Laden yang banyak dicari orang seperti saat ini, kerap dimanfaatkan penjahat dalam melakukan kejahatannya. [mor]

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: If At First You Don't Succeed - Four Decades Of US-UK Attempts To Topple Gadafi.



image

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Inilah Tablet Gaming Honeycomb Pertama di RI

Posted: 03 May 2011 09:07 PM PDT

INILAH.COM, Jakarta – Analis melakukan survei dan menemukan fungsi utama tablet PC, yakni untuk bermain game. Terbukti, kini produsen pun mengarah ke arah gaming.

Berdasarkan survei pada 1.430 pengguna tablet yang dilakukan AdMob Google, terungkap 84% penggunaan tablet untuk bermain game. Sebesar 78% untuk mencari informasi, 74% untuk akses email dan 61% untuk membaca berita.

Hal ini pun terbukti. Acer Group Indonesia meluncurkan tablet, Acer Iconia A500, bersistem operasi (OS) Android 3.0 Honeycomb pertama di Indonesia.Tablet berlayar sentuh 10,1 inci ini disebut-sebut akan memberi kepuasan tersendiri pada para pecinta game.

Pasalnya, tablet ini menjanjikan aplikasi game definisi tinggi. Dalam tablet ini dilengkapi tiga game bawaan, termasuk Need For Speed Shift, Let's Golf dan Hero of Sparta.

Saat peluncurannya di Hotel Shangri-La, Jakarta, (3/5), Product Manager Acer Indonesia Hussein Halimmenjelaskan, Iconia A500 membidik para gamer dan penggemar hiburan berkualitas HD.

Selain itu, tablet ini menggunakan prosesor dual-core NVidia Tegra 2 250 yang mumpuni untuk mengoperasikan game berat dan konten HD, lanjut Hussein.Tablet ini juga kuat untuk melakukan multi-task,

"Pengguna bisa membuka beberapa program sekaligus," katanya.

Iconia A500 dilengkapi kamera belakang 5MP berled flash dan kamera depan 2MPyang masing-masing mampu merekam video berkualitas HD (720p).Untuk transfer data, tablet ini memakai Bluetooth Class 2.1 serta port USB 2.0.

Penggna juga bisa menyambungkan tablet ini ke LCD TV melalui kabel micro HDMI.Grafik HDberbasis GeForce membuat tablet ini makin detil pada visualnya. Saat ditanya harga tablet ini, Hussein menjawab, "Tablet ini akan dijual di kisaran Rp4 jutaan."

Presiden Direktur Acer Group Indonesia Jason Lim mengatakan,Iconia A500 resmi dipasarkan pada 6-8 Mei di Senayan City, Jakarta. [mor]

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: If At First You Don't Succeed - Four Decades Of US-UK Attempts To Topple Gadafi.



image

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

STOP DREAMING START ACTION