Bakal Hadir, AMD di Netbook Asus |
- Bakal Hadir, AMD di Netbook Asus
- Tahun ini, Netbook Asus Pakai USB 3.0 dan Dual Core
- Indosat Luncurkan Internet Tercepat di Surabaya
- Prosesor Intel Road Show di 5 Kota Indonesia
Bakal Hadir, AMD di Netbook Asus Posted: 03 Jun 2010 06:10 PM PDT Message from Five Filters: If you can, please donate to the full-text RSS service so we can continue developing it.
TAIPEI, KOMPAS.com – Selama ini mayoritas netbook dibekali prosesor Intel Atom. Hanya segelintir yang mengemaskan merek prosesor di luar Intel. Untuk urusan netbook, lebih dari 90% prosesornya kini memang menggunakan punya Intel. Punya Asus pun tak terkecuali. Namun sebentar lagi juga akan hadir Eee PC besutan Asus yang tidak menggunakan prosesor Intel, tapi punya saingannya. Siapa? Ya, AMD. "Tahun ini akan hadir Eee PC dengan prosesor AMD," kata S.Y. Shian (Corporate Vice President & General Manager, Notebook Business Unit, Asustek Computer Inc.) di sela-sela ajang Computex 2010. Sayangnya Shian mengaku lupa – atau mungkin karena masih rahasia – detail lanjut dari netbook dengan prosesor AMD tersebut. Ia hanya menyebutkan bahwa TDP-nya 9W. Five Filters featured article: Into the Abyss. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Tahun ini, Netbook Asus Pakai USB 3.0 dan Dual Core Posted: 03 Jun 2010 06:10 PM PDT Message from Five Filters: If you can, please donate to the full-text RSS service so we can continue developing it. TAIPEI, KOMPAS.com – Tahun ini akan menjadi tahun USB 3.0. Tren ini mencuat di ajang Computex 2010 (1 – 5 Juni) di Taipei. Banyak booth memajang perangkat dengan koneksi penerus USB 2.0 tersebut. Beberapa notebook sudah mulai mempelihatkan port yang mampu mentransfer data 10x lebih cepat dibandingkan USB 2.0 yang banyak dipakai sekarang. Sebagai gambaran, dengan USB 3.0 kamu hanya perlu waktu 1 menit untuk menyalin file berukuran 4,7GB (DVD). Yang menarik, USB 3.0 juga akan hadir di beberapa model terbaru netbook Asus. Seri-seri Eee PC yang mengemaskan port USB 3.0 itu adalah 1018, 1015, 1015PN, 1016, dan 1215. Semuanya juga mendukung Cloud Computing. Karena itu storage-nya campuran: hard disk 250/320 GB dan Asus Webstorage (online storage) 500GB. Yang unik adalah Eee PC 1215. Lihatlah layarnya yang lebih besar dari lainnya. Jika yang lain punya layar 10,1", Eee PC 1215 memamerkan layar 12,1". Netbook atau notebook nih? "Netbook," jawab S.Y. Shian (Corporate Vice President & General Manager, Notebook Business Unit, Asustek Computer Inc.) di sela-sela ajang Computex 2010. Netbook, tutur Shian, memang harusnya berlayar 10,1" sesuai dengan kesepakatan dengan Intel sebagai penyedia prosesor. Namun Intel tidak keberatan jika Asus menggunakan layar 12,1" tersebut di netbook terbarunya ini. Ukuran 12" dipilih karena berdasarkan masukan dari konsumen, resolusi pada ukuran 10,1" tidaklah memadai. Di Eee PC 1215, resolusinya menjadi 1366x768 "Cuma kami beli harga Atom-nya lebih mahal," kata Shian. Eee PC 1215 ini juga tambah menarik karena akan merupakan netbook pertama Asus yang mengemaskan Intel Atom D525 dual core dan mengusung teknologi Optimus dari Nvidia ION. Baterai Li-Ion 6-cell-nya disebutkan akan mampu bertahan 7 jam. O ya, penyertaan USB 3.0 di netbook, kata Shian, menyebabkan harga netbook-netbook yang dijadwalkan keluar pada kuartal dua tahun ini menjadi lebih mahal dibandingkan yang menggunakan USB 2.0. Five Filters featured article: Into the Abyss. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Indosat Luncurkan Internet Tercepat di Surabaya Posted: 03 Jun 2010 06:10 PM PDT Message from Five Filters: If you can, please donate to the full-text RSS service so we can continue developing it. JAKARTA, KOMPAS.com - Operator telekomunikasi Indonesia, Indosat meluncurkan secara komersial akses internet tercepat DC-HSPA+ 42 Mbps di Surabaya, setelah sebelumnya diluncurkan di Jakarta. Peluncuran ini sekaligus menjadikan Indosat sebagai operator pertama di Asia dan kedua di dunia yang menawarkan layanan ini dalam berupaya memberikan nilai lebih kepada pelanggannya. Peluncuran Internet tercepat DC-HSPA+ 42 Mbps di Surabaya itu, sebagai kelanjutan janji manajemen Indosat sebelumnya dalam seminar Indosat Technology Day di Gedung Indosat Kayoon pada 25 Mei lalu. Peluncuran didukung Nokia Siemens Networks juga menjadi wujud upaya Indosat memodernisasi jaringan di Surabaya. Hadirnya internet tercepat DC-HSPA+ 42 Mbps di Surabaya serta modernisasi jaringan di Surabaya hal ini membuat Indosat semakin siap untuk mengadopsi evolusi teknologi dalam layanan telepon selular dan dengan cepat dapat merealisasikan layanan LTE (Long Term Evolution atau 4G) di masa mendatang, Manfaat t ak kalah penting dari modernisasi jaringan ini adalah, efisiensi biaya operasional berupa penghematan pemakaian daya listrik sampai 50 persen dan efisiensi kebutuhan ruangan sampai 50 persen. Hal ini juga salah satu upaya Indosat mendukung penciptaan green telco di industri telekomunikasi. Hal ini yang sudah dimulai Indosat dengan mempelopori penggunaan energi alternatif bagi BTS selulernya. "Seperti di Jakarta, kami sangat bangga menghadirkan akses internet tercepat DC-HSPA+42Mbps per user di Surabaya ini, dalam rangka memberikan kecepatan akses tercepat hingga 42Mbps per user," kata President Director & CEO Indosat Harry Sasongko di Auditorium Indosat Surabaya, Kamis (3/6/2010) . Upaya Indosat menghadirkan DC-HSPA+42Mbps secara komersial, juga memanfaatkan tambahan frekuensi 3G (second carrier) yang belum lama ini diperoleh dari pemerintah.
Five Filters featured article: Into the Abyss. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Prosesor Intel Road Show di 5 Kota Indonesia Posted: 03 Jun 2010 07:25 AM PDT Message from Five Filters: If you can, please donate to the full-text RSS service so we can continue developing it. VIVAnews -- Industri kreatif yang kian dinikmati oleh kalangan anak muda tanah air rupanya tak disia-siakan oleh PT Intel Indonesian Corporation. Perusahaan asal Amerika yang memproduksi teknologi processor computer ini, menggelar roadshow di lima kota besar di tanah air, dengan materi workoshop animasi, fotografi digital imaging dan digital musik. Workshop yang digelar di Atrium Galeria Mall, Yogyakarta langsung dipandu para ahli dibidangnya seperti Joe Markus seorang fotografer professional asal Jakarta, Marlin Sugama, pemilik Main Studio serta Abdee Negara, pemilik Import Musik sekaligus pemain gitar grup bang Slank. Marlin Sugama mengatakan, piranti lunak Blender sangat cocok untuk menciptakan sejumlah karakter model tiga dimensi termasuk film animasi berdurasi pendek. Desktop berbasis prosesor yang digunakan oleh seorang animator dalam komputernya sangat mempengaruhi kecepatan dan hasil karya animasi. Marlin mencontohkan versi animasi keluarga prosesor Intel Core-i 2010 keluaran teranyar yang disebut MagnifiCores dapat menciptakan sejumlah karakter model 3 dimensi, termasuk film animasi berdurasi pendek. "Jika biasanya pembuatan objek animasi memakan waktu 30 menit, kini hanya perlu waktu lima menit. Jika dalam film animasi berdurasi pendek biasanya dikerjakan tiga bulan, maka dengan desktop berbasis prosesor Intel Core i7 hanya memerlukan waktu satu bulan," kata Marlin saat mempresentasikan kelebihan prosesor intel, di Yogyakarta, Kamis, 3 Juni 2010 Manfaat prosesor Intel Core i7 tak hanya dirasakan oleh animator dan fotofrafer tapi juga bagi pemusik ditanah air seperti gitaris Slank, Abdee Negara. Menurut Abdee, dalam proses pengeditan musik multak memerlukan teknologi desktop berbasis prosesor, salah satunya yang sudah teruji dan terbukti ialah prosesor Intel Core i7. Dengan menggunakan desktop berbasis prosesor Intel Core i7, maka pekerjaan editing musik akan lebih mudah dan cepat diselesaikan. "Suara petikan gitar dan suara sang vokalis yang kurang pas dapat diatur dengan menggunakan teknologi desktop berbasis prosesor Intel Core i7. Sebab, kerja prosesor Intel Core i7 sangat cepat dan memudahkan seorang editing," terang Abdee. Laporan: KDW | Yogyakarta
Five Filters featured article: Into the Abyss. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
You are subscribed to email updates from Add Images to any RSS Feed To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
STOP DREAMING START ACTION